Pilih Laman
Obyek Wisata Terbaru Dieng

Obyek Wisata Terbaru Dieng

Obyek wisata terbaru dieng yang bisa anda kunjungi. Oleh karena itu semenjak adanya jeep wisata sehingga banyak pilihan obyek yang bisa anda kunjungi. Selain obyek wisata Candi Arjuna, Telaga Warna, Kawah Sikidang. Sekarang wisatawan bisa menjangkau dan melebarkan ke setiap sudut obyek yang ada di dataran tinggi ini.

Apa saja wisata terbaru?

Banyak obyek wisata terbaru yang mencangkup sampai daerah kabupaten wonosobo seperti : Curug Sikarim, Pegungan alam jalan Swiss Van Java, Telaga Menjer dan Kebun teh panama. Selain obyek wisata terbaru di atas, sekarang wisatawan juga bisa mengunjungi obyek wisata Sunrise tanpa pendakian. Akan tetapi sekarang banyak tempat untuk bisa melihat matahari terbit tanpa pendakian. Di mana kah tempat itu? yaitu beberapa tempat rekomendasi untuk wisata pagi hari seperti : Pintu Langit, Watu angkruk, Bukit awan Sikapuk dan Batu angkruk.

Obyek wisata mana saja yang aman di kunjungi ?

Temukan Sewa Jeep Untuk Explore Wisata Terbaru

Obyek wisata terbaru dieng. Selain obyek wisata yang sudah kami sebutkan di atas, Ada beberapa obyek wisata alam yang aman di kunjungi seperti : Telaga Dringo, Kawah Candradimuka, Sumur jalatunda, Water park D-Qiano dan jalan Tol Khayangan. Oleh karena itu untuk mengunjungi semua obyek wisata terbaru, Maka wisatawan harus bersedia bermalam karena membuthkan waktu yang cukup panjang.

Tujuan wisata yang paling favorit saat ini

Tujuan wisata yang paling favorit dan lagi nge hist adalah Jalan Swiss Van java dan Telaga Menjer. Bagaimana cara menuju Jalan Swiss dan Telaga menjer? Ada beberapa jalur untuk menuju obyek terbaru itu, ada apa saja di obyek wisata Telaga menjer yang bisa di nikmati? Telaga menjer merupakan telaga terluas yang ada di kabupaten Wonosobo yang mana, Di sana Wisatawan bisa menikmati obyek foto selain itu juga bisa naik sampan atau perahu kecil yang durasinya kurang lebih 45 menit. Oleh karena itu jangan sampai terlewatkan ke obyek yang satu ini. Selain itu tidak jauh dari telaga menjer ada obyek wisata perkebunan Teh Panama.

Penginapan Rumah Cabin Dieng

Penginapan Rumah Cabin Dieng

Penginapan rumah cabin dieng yang lagi viral, Banyak netizen yang mencari penginapan bagus yang ada di sini. Tentunya rumah kayu yang bisa menampung keluarga. Rumah cabin yaitu rumah yang hampir semua nya di bangun menggunakan kayu. Oleh karena itu selain tampilan nya yang clasik juga bisa menghalangi dingin nya suhu udara pegunungan. Selain penginapan cabin kayu juga banyak tersedia homestay dengan bangunan permanen yang bisa anda pilih dan menyesuaikan kebutuhan.

Cara Booking Rumah Cabin di sini?

Cari penginapan yang bagus di sini, Rekomendasi yang bagus yaitu rumah cabin kayu. Segera hubungi kami dan dapatkan semua fasilitas nya, Apa saja yang bisa di dapat dari fasilitas yang di sediakan? Fasilitasnya seperti 3 kamar tidur yang cukup luas, Televisi, Air hangat, Welcome Drink.

Berapa harga penginapan rumah cabin dieng?

Harga penginapan khusus nya rumah cabin 800k/malam tersedia 2 kamar dan bisa menampung maksimal 6 orang. Selain itu ada juga yang 1000k/malam tersedia 3 kamar dan bisa menampung sampai 8 orang. itulah bebrapa informasi harga sewa penginapan rumah cabin. Selain itu ada juga homestay dengan harga mulai dari 350/malam dengan kapasitas maksimal 3 orang saja dengan fasilitas yang hampir sama dengan rumah cabin kayu.

Baca Juga ; Sewa Jeep Penjemputan dari rumah Cabin

Rekomendasi penginapan rumah cabin yang bagus ?

Banyak tersedia penginapan seperti rumah cabin, Villa, Homestay. Akan tetapi rekomendasi penginapan yang kami sediakan seperti : Cabilon Cool, Griya Cabin, Glamping asyik, Go Cabin. Itulah beberapa penginapan yang bagus dengan view pemandangan perkebunan para petani di sekitar. Selain rumah kayu di atas yang sudah kami sebutkan banyak juga homestay yang bagus dan bersih sperti : Cantigi, Nusa Indah, Lotus homestay, Larasati, dan banyak lagi.

Seperti apa penginapan rumah cabin yang ada ?

Rumah kabin kayu yang di bangun tidak jauh dari obyek wisata, yang bentuknya tidak jauh dari bentuk segitiga. Hanya saja para masyarakat ber usaha membangun di setiap lokasi yang mempunyai view yang bagus. Seperti di area – area lahan pertanian kentang, di dataran tebing yang tidak jauh dari obyek wisata. itu lah beberapa informasi tentang penginapan dan rekomendasi serta harga dan fasilitas dari penginapan di dini.

Jeep Wisata Dieng

Jeep Wisata Dieng

Jeep Wisata Dieng, Merupakan wahana terbaru dan sangat membantu wisatawan dalam mengunjungi setiap obyek wisata yang ada di dataran tinggi Dieng. Jadi jenis kendaraan ini merupakan kendaraan yang sudah di modifikasi untuk kenyamanan nya. Oleh sebab itu selain nyaman jeep ini bisa menjangkau ke setiap obyek wisata yang susah di jangkau dengan kendaraan normal seperti umum nya.

Seperti apa jeep wisata Dieng?

Banyak yang bertanya seperti apa mobil jeep di sini ? Tetapi kendaraan di sini merupakan kendaraan yang sudah di modifikasi. Dan sebagian sudah di ganti kanvas. Adapun 2 jenis jeep yang bisa anda pilih seperti Fun Jeep dan Extrem Jeep. Oleh karena itu sudah menjadi kendaraan terbuka sehingga wisatawan bisa leluasa menikmati perjalanan adventure di pegunungan yang indah. Jadi Sekarang kendaraan atau jeep di sewakan untuk semua kalangan wisatawan.

Di mana Tempat Sewa Jeep Yang Tepat ?

Jeep wisata sekarang sudah tersebar di setiap obyek lokasi. Dan mereka dengan kelompok nya masing – masing. Akan tetapi semua jeep wisata tersebut masuk dalam satu naungan yaitu JEEP FEDERASTIONS. Lalu kamu bisa hubungi kami untuk mendapatkan harga sewa jeep dan kemana saja tujuan nya.

Berapa Harga sewa jeep ini ?

Harga sewa nya menyesuaikan dari masing masing zona seperti:

  1. Zona satu 600k/jeep dengan tujuan obyek : Candi Arjuna, Kawah Sikidang, Batu pandang dan Plateau Theater
  2. Zona dua 750k/jeep dengan tujuan obyek : Telaga Sidringo, Kawah Candradimuka, Sumur Jalatunda dan Tol Khayangan
  3. Zona tiga 900k/jeep dengan tujuan obyek : Curug Si karim, Jalan Swiss Van Java, Telaga Menjer dan Kebun teh Panama

Selain zona pilihan yang ada di atas, tersedia juga pilihan zona yang lain seperti zona sunrise. Namun untuk menghemat biaya, juga bisa menggabungkan yang biasa di kenal dengan zona Favorit, dengan biaya sewa 900k/jeep sudah bisa mengunjungi tempat – terfavorit yang ada di dataran tinggi ini. Kemana saja tujuan zona favorit ?. Jadi tujuan zona Favorit yaitu : Candi Arjuna, Kawah Sikidang, Batu Pandang ( view telaga warna ), Curug Sikarim, jalan Swiss van java, Telaga Menjer, Kebun teh Panama dan Pintu Langit.